Assalamu'alaikum Wr.Wb
Hallo Teman - Teman
Perkenalkan Nama Saya Intan Rismawati mahasiswa Universitas Nusa Putra, Jurusan Teknik Informatika Kelas TI20E Semester 6, Sesuai dengan judul diatas disini saya akan menceritakan salah satu dari sekian banyaknya pengimplementasian nilai cinta kasih kepada orang tua.
ini merupakan salah satu tugas yang harus diselesaikan dari mata kuliah Kenusaputraan dengan output membuat Blog tentang pengimplementasian dari Trilogi Universitas Nusa Putra.
Sebelum menceritakan Implementasi Nilai Cinta Kasih Kepada Kedua orang tua, saya akan menceritakan sedikit tentang latar belakang saya.
saya Tinggal di Desa Tugujaya Kecamatan Lengkong Kabupaten Sukabumi. Orang tua saya ayah bekerja sebagai tukang Mebel dan ibu sebagai IRT. Saya adalah Anak Pertama , saat saya duduk di bangku kelas 3 SD, orang tua saya memutuskan untuk berpisah dan mempunyai Keluarga baru lagi, selama masa kecil itu saya di rawat oleh Seorang Nenek dari keluarga Ayah. Kemudian, setelah saya beranjak dewasa saya ikut dengan Ibu sampai Sekarang.
"Universitas Nusa Putra memiliki nilai-nilai luhur sekaligus juga merupakan manifesto dalam perjuangannya meraih visi misi. Nilai-nilai tersebut dengan Trilogi Nusa Putra yang harus di jungjung tinggi dan menjadi bagian dalam kehidupan seluruh insan Nusa Putra." Betul Bahwasanya nilai-nilai tersebut memang sudah menjadi kewajiban dalam kehidupan manusia.
Pengimplementasian Trilogi ini kepada Orang Tua sudah saya lakukan setiap harinya. Walaupun hal yang saya lakukan itu bukanlah sesuatu yang sangat spesial ataupun mungkin bukan hal yang istimewa. Tetapi hal tersebut memang perlu dilakukan. Hal yang sering saya lakukan dalam pengimplementasian ini yaitu membantu pekerjaan rumah tangga. saya sadar karena saya sebagai anak perempuan satu satunya dan juga anak yang sudah besar dan dewasa, saya memang dibutuhkan dalam hal pekerjaan rumah, seperti; Menyetrika Baju, Memasak, Mencuci Baju, Mengepel Lantai, Mencuci Piring, dan Menyapu. Hal itu sering saya lakukan setiap hari karena memang pada dasarnya perempuan harus lebih banyak pengalaman sebelum berumah tangga.
Saat saya telah menyadari banyak hal yang telah orang tua saya alami, jadi saya menggunakan waktu sebaik-baik mungkin untuk membantu orang tua saya, karena kita tidak tahu kapan ajal menjemput orang tua kita, penyesalan itu selalu diakhir dan waktu tidak bisa diputar kembali.
Begitu pula ayah saya yang berperan kepala keluarga, hal yang beliau pikirkan setiap harinya yaitu "Bagaimana caranya anak-anak dan Istri saya bisa makan dan bertahan hidup". Ia mencari uang bukan untuk semata hal lain, tapi untuk membiayai keluarga, membiayai pendidikan anak-anaknya. Bila dihitung biaya yang diberikan oleh ayah dari awal saya lahir hingga sekarang itu tak terhingga.
Jadi saya menggunakan waktu sebaik mungkin untuk bisa membalas kebaikan orang tua saya. Saya juga ingin memberikan Hal-hal yang membanggakan dan membahagiakan kedua orang tua saya.
Semoga Orang Tua kita senantiasa Sehat selalu dan berumur Panjang. Aamiin..
Terimakasih :)
Komentar
Posting Komentar